Kamis, 10 Maret 2016

Pelantikan Pramuka 2016



Pelantikan Pramuka SMP Labshool Jakarta Tahun 2016

Saya melakukan pelantikan pramuka pada tanggal 27 februari 2016 pada hari sabtu. Pada pagi hari saya pergi ke Labschool untuk persiapan pemberangkatan untuk pelantikan  pramuka di Studio Alam TVRI Cilodong. Pada saat saya memasuki labschool saya diberi bekal untuk makan siang. Sehabis itu saya berbaris di hall SMP labschool untuk pembagian tronton. Saya mendapatkan tronton 3 dan saya ada di bagian kursi yang paling depan. dari Jakarta ke tujuan akan memakan 1.30 jam setelah sampai ke Studio Alam saya berbaris sesuai regu saya di tempat upacara dan memulai APEL pembukaan. 

Setelah APEL pembukaan, masing masing ketua regu dipanggil untuk diberi tahu kegiatan kegiatan selanjutnya. Setelah ini saya dengan regu saya akan pergi ke setiap pos posnya. Dalam perjalanan kita menemukan pos 1 yaitu kita harus menghafalkan Dasa Darma dan Tri Satya.

Pos 2 adalah kita harus menghafalkan semaphore dan Tanya jawab ke kak pramukanya untuk ke pos selanjutnya. Di pos 3, kita akan menyambungkan kedua tongkat dengan tali pramuka yang kita bawa.
 
Sehabis menali kedua tongkat tersebut, salah satu dari anggota regu akan tidur di tongkot yang sudah di sambung dengan tali untuk melakukan permainan berikutnya yaitu, kita harus mengangkat salah satu dari regu kita dan melewati jebakan jebakan yang sudah di siap kan oleh kak pramukanya. Setelah itu, kita kembali ke lapangan upacara untuk sholat zuhur di jamak qasar dengan ashar. Setelah sholat, masing masing regu akan makan siang bersama sama. Saya membawa tiker supaya makan siangnya lebih nyaman dan tidak di tanah. Setelah makan siang, masing masing regu berbaris di lapangan upacara untuk upacara pelantikan. Setelah upacara pelantikan, kita ke tronton masing masing dan pulang ke Jakarta.

Saksi 2016



 SAKSI SMP Labschool 2016

Kegiatan SAKSI yang artinya Studi dan Apresiasi Kepemimpinan Siswa Indonesia tanggal 5, 6, dan 7. Hari jumat diawali dengan APEL pembukaan, persiapan keberangkatan menuju Gunung Bunder dengan kendaraan tronton. Diperkirakan 2 jam sudah tiba di Gunung Bunder, setelah itu baris di lapangan pelatihan tentara untuk persiapan istirahat ke barak masing-masing. Setelah itu ada makan komando di barak masing masing karena hujan gerimis di luar. Sehabis makan komando persiapan solat jumat jam 12.00 di jamak takdim dengan sholat ashar.

Sehabis sholat jumat, kita dibimbing kp kita untuk ke musholla terdekat untuk menyaksikan presentasi dari kakak yang berpresentasi, ada yang namanya kak Elang. Dia yang menjelaskan tentang definisi hewan, yaitu ular. Mereka membawa ular untuk dipresentasikan jenis ularnya yang berbeda. Ular yang mereka bawa adalah ular yang berbisa tinggi yaitu ular kobra dan ular yang berbisa rendah atau yang tidak ada bisanya. Ada yang mencoba untuk digigit oleh ular yang berbisa rendah, cara menanganinya adalah kita hanya mengobatinya dengan antibiotik.

Setelah menyaksikan presentasi tentang ular lanjut ke penampilan pemakaian busana daerah. Setelah itu kita ke depan barak masing masing untuk makan malam di jalanan yang beraspal, mereka menghitung detik kapan kita akan selesai makannya, itulah yang disebut makan komando. Sebelum makan komando kita diperbolehkan untuk melakukan pembersihan di barak masing-masing supaya tambah segar dan semangat mengikuti SAKSI. Setelah makan malam kita kembali ke musholla untuk mengikuti sholat maghrib.Setelah sholat maghrib kita berzikir dan mendengarkan kultum dari siswa labschool.

Sehabis sholat maghrib kita mengikuti materi kepemimpinan yang di jelaskan oleh tentara-tentara yang berpengalaman. Ada tentara yang pernah mengalami kematian yaitu mati suri, tentara itu pernah cedera sampai 6 kali di operasi. Sehabis materi kepemimpinan kita mengambil snack dan kembali ke marak masing-masing untuk beristirahat untuk kegiatan besok.